Senin, 05 Oktober 2015

Partner Membawa Perubahan

Meskipun kemandirian dan kebebasan bekerja sendiri dalam bisnis rumahan sangat memnyenangkan, jangan lupakan hali ini : kesuksesan dalam bisnis apapaun berawal dari saling ketergantungan yang efektif. 

" Kita butuh pelanggan  untuk bisnis kita. Kita butuh pedagang untuk memasok bahan mentah, informasi atau inventaris. Kita butuh mentor, kolega profesional , pakar dalam bidang yang kita tekuni  dan sosok terpecaya untuk berbagi ide dan dari siapa kita belajar sesuatu. Kita butuh agen dan pengecer untuk memasarkan produk-produk kita dengan efektif. Kita butuh penasehat hukum untuk melindungi proyek-proyek kita dan menjaga kita agar tidak menyimpang dari hukum. Kita butuh penasehat asuransi agar terlindung dari masalah keuangan yang tidak kita inginkan dan harapkan . Kita butuh penasehat keuangan untuk tujuan perencanaan pajak, untuk menjaga bisnis kita agar tetap berada dalam posisi keuangan yang stabil, untuk perencanaan finasial pribadi. Dan lebih dari semua itu, kita butuh dukungan keluarga dan teman-teman selama kita menjalankan tugas menjalankan bisnis yang jaya. Tidak ada yang bisa melakukan segalanya sendirian. Hari ketika Anda mulai merasa yakin bahwa Anda adalah bisnis itu adalah hari pertama berakhirnya bisnis Anda." 

Sumber :  The Perfect Business, tulisan Michael LeBoeuf. Terbitan Gramedia, 2007

Tidak ada komentar:

Posting Komentar